5 Buku Eka Kurniawan Terpopuler, Sudah Baca?


Eka Kurniawan (princeclausfund.org)

Nama Eka Kurniawan pasti tidak asing lagi, terutama di telinga para pencinta sastra Indonesia. Eka Kurniawan adalah penulis buku Cantik Itu Luka best seller yang mendapatkan sambutan hangat dari para pembaca setianya. Film itu pun kemudian di angkat ke layar lebar.

Berikut beberapa buku terpopuler Eka Kurniawan yang wajib kamu baca!

1. Cantik Itu Luka

Cantik itu Luka yang pertama terbit pada 2002 adalah novel pertama Eka yang melejitkan namanya. Meskipun menuai kritik dari beberapa kritikus sastra, novel ini mendapatkan tempat di hati pembaca dan memenangkan penghargaan Khatulistiwa Literary Award.

Cantik Itu Luka berkisah tentang seorang pelacur yang mempunyai anak perempuan yang semuanya cantik. Akibat kecantikan tersebut, ia mengalami banyak penderitaan hidup yang membuatnya meminta kepada Tuhan agar dikaruniai anak yang buruk rupa.

Kisah tersebut Eka Kurniawan kemas dengan latar tempat Indonesia pada masa lalu dan pada waktu pemberontakan 1965.

Baca Juga: 5 Langkah Menulis Feature Ala Gol A Gong, Coba Yuk!

2. Lelaki Harimau

Novel berikutnya karangan Eka Kurniawan yang tak kalah populer adalah Lelaki Harimau. Novel ini berkisah tentang Margio yang dapat menjadi Harimau. Jalannya cerita diselingi dengan konflik percintaan dan permasalahan hidup yang erat di masyarakat.

Novel yang terbit pada 2016 ini telah diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris dan memenangkan penghargaan bergengsi yaitu Man Booker Internasional Prize yang diselenggarakan di Britania Raya. Buat kamu yang bertanya siapa penerbit Lelaki Harimau? Jawabannya adalah PT Gramedia Pustaka Utama.

Baca Juga: 5 Langkah Mulai Menulis, Hasilnya Keren dan Eksklusif!

3. Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas

Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas adalah novel Eka Kurniawan yang terakhir kali di angkat ke layar lebar. Mungkin kamu adalah salah satu yang menonton film tersebut ketika tayang di Bioskop.

Novel ini bercerita tentang seorang pria bernama Ajo Kawir yang kemaluannya tidak bisa berdiri. Hal itu membuatnya menjadi sesosok pria yang liar dan tidak takut mati. Seperti karya-karya Eka lainnya, Seperti Dendam Rindu Harus Dibayar Tuntas kental dengan sentuhan kritik sosial dan ketidakadilan.

4. Corat-Coret di Toilet

Berisi 12 kumpulan cerpen, Corat-Coret di Toilet adalah satu di antaranya. Cerpen yang menjadi judul buku ini bercerita tentang orang-orang yang menumpahkan aspirasi mereka di dinding toilet. Mulai dari hal remeh hingga yang berbau politik.

Coretan demi coretan bersautan satu sama lain. Hingga suatu ketika ada seorang mahasiswa alim yang cinta kebersihan dibuat jengkel karenanya. Ironinya, ia pun ikut membuat coretan.

Tulisan mahasiswa alim itu pun mendapatkan ratusan balasan oleh para pengunjung toilet.

5. Perempuan Patah Hati yang Kembali Menemukan Cinta Melalui Mimpi

Dari judulnya saja, pasti sudah membuat pembaca penasaran. Bahasan tentang cinta selalu menarik untuk dikaji oleh siapa pun. Namun, buku Eka Kurniawan satu ini adalah kumpulan cerpen yang salah satu ceritanya adalah tentang seorang perempuan yang diberitahu bahwa ia akan memperoleh kekasih melalui mimpi.

Dalam mimpinya, ia melihat laki-laki yang akan menjadi kekasihnya. Sang kekasih sering berlari di pantai Pangandaran. Sambil bertelanjang dada dan basah oleh keringat, si lelaki itu berlari ditemani seekor anjing kampung. Setiap kali ia terbangun dari mimpinya, ia selalu tersenyum. Ia benar-benar jatuh cinta kepada lelaki itu.

Itulah 5 novel Eka Kurniawan terpopuler yang wajib kamu baca. Dari 5 novel yang disebutkan barusan, manakah yang belum kamu baca? Jika kamu tertarik untuk mengetahui resensi buku lainnya dan berbagai tips menulis, kamu bisa membacanya di lintasanpikiran.

Lintasanpikiran adalah blog yang membahas tentang resensi buku dan berbagai tips menulis yang bisa bantu kamu membuat tulisan yang menarik.

Baca Juga: Review Novel Hujan, Novel Science Fiction Best Seller Yang Tak Terlupakan


Life is Beautiful

One Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

  1. Іt’s actually veï½’ï½™ difficult in this busy life to listen news Ö…n TV, so I simply use world wide web for tÒ»at
    purpose, and take the moѕt recent news.