News

Jelang Pertandingan Indonesia VS Kamboja, Kunci Posisi Juara Grup!

BekelSego – Pertandingan sepakbola Indonesia vs Kamboja di SEA Games 2023, untuk babak penyisihan group akan berlangsung pada Rabu (10/5/2023). Pertandingan ini akan digelar di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh. pada malam hari.

Laga melawan Kamboja menjadi pertandingan pertama yang dijalani Timnas Indonesia U-22 pada malam hari di SEA Games 2023. Di tiga laga sebelumnya Timnas Indonesia U-22 selalu bermain sore hari. Kondisi ini berbeda dengan Kamboja yang dalam tiga pertandingan sebelumnya selalu bermain di malam hari.

Timnas Indonesia menargetkan juara grup

Timnas Indonesia U-22 saat ini mengoleksi sembilan poin hasil dari tiga kemenangan yang didapat. Fajar Fathur Rahman dan kawan-kawan mampu membuat 11 gol tanpa pernah kebobolan.

Dengan target juara Group A, Timnas Indonesia mengincar kemenangan atau minimal seri atas Kamboja. Asal terhindar dari kekalahan, Indonesia bisa mengunci status juara grup A untuk nantinya menunggu calon lawan di semifinal dari runner-up grup B.

Dengan kondisi seperti ini, Indra Sjafri pun mengisyaratkan melakukan rotasi demi menyimpan beberapa pemainnya untuk semifinal.

“Kalau untuk pertandingan yang keempat sudah pasti kita kan main dan rombak semua tim,” ujar Indra Sjafri.

Baca Juga:

Perjuangan hidup mati kesebelasan Kamboja

Sementara itu, Kamboja harus memaksakan kemenangan atas Indonesia untuk lolos. Kamboja berada di peringkat ketiga klasemen Grup A SEA Games 2023 dengan mengemas empat poin dari tiga pertandingan yang telah dijalani.

Kemenangan atas Indonesia saja tak cukup membawa Kamboja lolos, mereka juga harus berharap Myanmar tak menang lawan Filipina.

Dukungan penuh suporter Kamboja yang datang dan memenuhi stadion ternyata justru membuat para pemain Kamboja gugup. Hal ini sebagaimana dikatakan pelatih Kamboja, Ryu Hirose pasca kalah dari Myanmar.

“Hasil ini benar-benar tak baik buat kami. Banyak fans datang ke stadion justru menciptakan banyak tekanan,” kata Ryu Hirose dilansir BolaSport.com dari The Thao 247.

“Pemain tidak bisa mengontrol emosi mereka, kehilangan kesadaran bermain, yang berujung dengan kekalahan.”

“Para pemain belakang kehilangan bola dengan gampang, membuat situasi yang berujung gol dan peluang besar buat lawan.”

Baca Juga:

Rekor pertemuan Indonesia vs kamboja

Timnas Indonesia memiliki rekor yang apik saat berhadapan dengan Timnas Kamboja di berbagai level umur. Bahkan, skuad Merah-Putih kerap menang dengan skor besar.

Pertemuan terakhir Timnas Indonesia U-22 dengan Kamboja U-22 terjadi pada babak grup SEA Games 2017. Saat itu tim asuhan Luis Milla menang 2-0 dalam laga yang digelar di Stadion Shah Alam, Malaysia. Dua pemain yang kini memperkuat Persib Bandung, Ezra Walian dan Febri Hariyadi menjadi pencetak gol bagi Garuda Muda kala itu.

Gol yang diciptakan Febri Hariyadi sangat spesial. Gol itu dihasilkan dari tendangan keras dari luar kotak penalti yang jaraknya sekitar 30 meter dari gawang Kamboja.

Kemenangan itu pun mengantarkan Timnas Indonesia U-22 ke babak semifinal SEA Games 2017. Sayangnya, laju Garuda Muda ke final terganjal oleh tuan rumah Timnas Malaysia U-22. Pada babak semifinal, Timnas Indonesia U-22 kalah 0-1 dari sang tuan rumah. Garuda Muda masih bisa pulang ke Tanah Air dengan kepala tegak setelah mengalahkan Timnas Myanmar U-22 dalam perebutan medali perunggu.

Pertandingan sepakbola Indonesia vs Kamboja akan disiarkan langsung di RCTI pada Rabu (10/5) mulai pukul 19.00 WIB. Selain itu live streaming Indonesia vs Kamboja juga bisa disaksikan di RCTI+.

Baca Juga: Menang 3-0 Lawan Phillipina, Berikut 5 Pemain Yang “On Fire” di Laga Pertama Sea Games 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button