8 Perguruan Tinggi di Blora


Perguruan tinggi di Blora

Anda tinggal di wilayah kabupaten Blora dan sekitarnya? Atau Anda tinggal di Jawa Timur bagian barat? Anda lulusan SMA dan sederajat? Anda ingin kuliah di perguruan tinggi yang dekat rumah, silakan baca dan cari info perguruan tinggi di sekitar daerah Anda.

Ada beberapa perguruan tinggi di Blora, mulai dari universitas, institut, sekolah tinggi dan akademi. Apa saja perguruan tinggi di Blora? Simak dan perhatikan informasi berikut.

1. Universitas Terbuka/ UT Blora

UT atau universitas terbuka yang ada di Blora adalah bagian dari UBJJ Semarang. UT merupakan perguruan tinggi negeri yang menggunakan sistem belajar jarak jauh. UT berdiri sejak 1984 dan terakreditasi. Pendirian Universitas Terbuka dimaksudkan untuk menampung mereka yang sudah bekerja dan ingin melanjutkan pendidikan tanpa harus meninggalkan pekerjaan. Sistem pembelajaran jarak jauh dipilih agar mereka yang telah bekerja tetap bisa mengikuti perkuliahan.

UT Blora beralamat di Jl. Tuk Buntung, Sidomulyo, Cepu, Kec. Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah 58112, Indonesia.

Jurusan yang ada ialah pendidikan matematika, keguruan dan pendidikan, pendidikan guru sekolah dasar, pendidikan bahasa indonesia, pendidikan bahasa inggris, teknologi pendidikan, pendidikan anak usia dini, akuntansi, manajemen, ekonomi syariah, pariwisata, ekonomi pembangunan, ilmu administrasi, ilmu hukum ilmu komunikasi, ilmu pemerintahan, ilmu perpustakaan, sastra inggris, administrasi bisnis, administrasi negara, perpajakan, kearsipan, perencanaan wilayah dan kota, matematika, statistika, biologi, agribisnis, ilmu dan teknologi pangan, teknik lingkungan, dan sistem informasi.

Juga menyelenggarakan pendidikan perguruan tinggi jenjang S2 untuk jurusan perikanan, manajemen, pendidikan matematika, keguruan dan pendidikan, pendidikan bahasa inggris, administrasi negara, dan pendidikan guru sekolah dasar.

Bagi kalian, pembaca yang sudah bekerja dan ingin meningkatkan pendidikan, silakan cek informasi tentang UT di websitenya.

Baca Juga:

2. Sekolah Tinggi Agama Islam Muhammadiyah Blora

Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Muhammadiyah Blora terletak di Jalan Raya Blora-Cepu Km. 4 Kecamatan Jepon Kabupaten Blora. Perguruan tinggi ini berdiri sejak 1987 dengan beberapa program studi yaitu S1 Pendidikan Agama Islam, S1 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah dan S1 Pendidikan Guru Raudhatul Athfal.

3. Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Muhammadiyah Blora

Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Muhammadiyah Blora merupakan satu yayasan dengan STAI Muhammadiyah Blora. Kampusnya pun berlokasi sama dengan STAI Muhammadiyah Blora. STKIP ini hanya fokus pada program studi S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Bagi anda yang mengejar cita-cita sebagai guru SD, anda bisa kuliah di STKIP Muhammadiyah Blora.

4. Sekolah Tinggi Agama Islam Al Muhammad Cepu, Blora

Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al Muhammad berlokasi di Jalan Blora No. 151 Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora. Ada beberapa program studi yang ditawarkan yaitu S1 Pendidikan Agama Islam, S1 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah dan S1 Perbankan Ssyariah. Ada banyak kegiatan di STAI Al Muhammad ini seperti BEM dan beberapa Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM).

5. Sekolah Tinggi Teknologi Ronggolawe Cepu, Blora

Sekolah Tinggi Teknologi (STT) Ranggalawe beralamat di Jalan Kampus Ronggolawe No. 1 Cepu, Kecamatan Cepu Kabupaten Blora. STT Roggolawe dulunya berupa Akademi teknologi Ranggalawe dan memiliki 3 program studi.

Setelah menjadi STT Ronggolawe Cepu, terdapat 6 program studi yang bisa menjadi tujuan kuliah anda yaitu S1 Teknik Mesin, D3 Teknik Mesin, S1 Teknik Elektro, D3 Teknik Listrik, S1 Teknik Sipil dan D3 Teknik Sipil. Jika anda tertarik kuliah di bagian teknik, STT  Ronggolawe bisa menjadi tujuan anda memperdalam ilmu di bangku kuliah.

6. Politeknik Energi dan Mineral AKAMIGAS Cepu

Perguruan tinggi bernama Politeknik Energi dan Mineral (PEM) AKAMIGAS termasuk perguruan tinggi kedinasan yang telah berdiri sejak 7 Februari 1967 dan berlokasi di Jalan Srogo Kota Cepu Kabupaten Blora. PEM AKAMIGAS ada di lingkungan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Indonesia.

Ada beberapa program studi yang bisa dijadikan referensi kuliah yaitu teknik produksi minyak dan gas, teknik pengolahan minyak dan gas, teknik instrumentasi kilang, teknik mesin kilang dan logistik minyak dan gas. Jika kalian tertarik untuk mempelajari energi dan mineral berupa produksi minyak dan gas beserta cara pengolahannya, kalian bisa kuliah di PEM AKAMIGAS, Cepu.

7. Politeknik Kesehatan Blora

Politeknik Kesehatan Blora biasa disingkat Poltekkes ini beralamat di Jalan Ahmad Yani, Karangjati, Blora. Poltekkes Blora ini merupakan kampus 4 dari Poltekkes Semarang. Ada dua program studi yang ditawarkan yaitu D3 Keperawatan dan D3 Kebidanan.

Telah dilakukan perluasan dan pembangunan gedung sejak 2019 dan diharapkan poltekkes ini mampu menampung banyak mahasiswa lagi dengan adanya penambahan jurusan seperti kesehatan lingkingan, gizi, rekam medis dan informasi kesehatan. Jika kalian ingin belajar dan bekerja di bidang kesehatan, Poltekkes Blora bisa jadi tujuan perkuliahan.

Baca Juga:

8. Sekolah Tinggi Agama Islam Khozinatul Ulum Blora

Sekolah Tingga Agama Islam (STAI) Khozinatul Ulum terletak di Jalan Mr. Iskandar No. 42 Mlangsen, Blora. Kampus yang berdiri sejak 2007 memiliki program studi yang beragam. Program studi yang ditawarkan yaitu Alquran dan Tafsir, Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), Pendidikan Guru PAUD, Manajemen Bisnis, Ekonomi Syariah, Perbankan Syariah, Pendidikan Agama Islam, dan Ilmu Hadits.

Demikian, delapan perguruan tinggi di Blora. Jika kalian tinggal di Jawa Tengah bagian timur atau di Jawa Timur bagian barat, dan ingin kuliah dekat rumah, perguruan tinggi di Blora ini bisa menjadi rujukan. Semoga bermanfaat.

Baca Juga: 6 Perguruan Tinggi di Rembang

BekelSego adalah media yang menyediakan platform untuk menulis, semua karya tulis sepenuhnya tanggung jawab penulis.


Explorer

2 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

  1. I’m not that much of a online reader to be honest but your sites really nice, keep it up! I’ll go ahead and bookmark your website to come back down the road. All the best