5 Tips Memilih Jurusan di Perkuliahan, Jangan Sampai Salah Jurusan!


Ilustrasi lulus kuliah (pixabay.com/ptksgc)

Memilih jurusan di perkuliahan menjadi faktor penting untuk masa depan. Pasalnya selama kurang lebih 4 tahun akan menempuh pendidikan di perguruan tinggi dan mempelajari berbagai macam ilmu pengetahuan.

Banyaknya pilihan jurusan kuliah yang tersedia membuat beberapa orang bingung menentukan jurusan yang akan dipilihnya. Terlebih, di Indonesia terdapat 87% mahasiswa yang merasa salah jurusan. Yuk simak penjelasan berikut supaya tidak tersesat di jurusan perkuliahan.

1. Kenali diri sendiri

Langkah pertama yang harus dilakukan yaitu kenali diri sendiri. Bagaimana mungkin kamu akan berfokus pada suatu jurusan jika kamu belum mengenali dirimu sendiri? Coba gali potensi dari diri kamu terutama pada minat dan bakat. Apakah kamu seseorang yang senang berhitung? suka dengan kreativitas dan seni? atau senang dengan mempelajari bahasa?

Atau coba ingat kembali mata pelajaran apa yang menjadi favoritmu saat dibangku SMA, karena dengan melakukan tahap pengenalan dengan diri sendiri bisa membantu kamu untuk menentukan jurusan yang cocok. Minat yang kuat akan mendorong kamu untuk terus belajar dengan antusias dan bakat akan memudahkan kamu untuk memahami materi yang diajarkan. Sehingga kamu akan enjoy menjalani lika-liku di dunia perkuliahan.

Baca Juga:

2. Lihat prospek karir

Selain mengenal diri sendiri dan menggali potensi minat dan bakat penting juga untuk mempertimbangkan prospek karir dari jurusan yang kamu pilih untuk masa depan. Cari informasi lengkap di internet mengenai peluang kerja di bidang yang kamu minati, mulai dari perkembangan industri di masa depan dan kemungkinan apa saja yang bisa saja terjadi.

Karena pada beberapa jurusan mungkin memiliki prospek yang lebih cerah dan banyak dibutuhkan di masa depan. Jadi, kamu tidak merasa menyesal saat lulus dari jurusan perkuliahan yang kamu jalani.

3. Lakukan riset terkait jurusan

Sebelum memutuskan pilihan jurusan, pastikan juga kamu sudah melakukan riset mendalam terkait jurusan yang dipilih. Jangan sampai kamu memilih jurusan yang kamu sendiri tidak mengetahui pada jurusan itu mempelajari tentang apa saja dan berfokus ke bidang apa.

Kamu bisa melakukannya dengan bertanya pada alumni yang berada pada jurusan itu, menonton vidio di youtube, internet atau lewat buku-buku yang memberikan informasi valid. Kamu juga bisa mempelajari mata kuliah apa saja yang akan diterima, peluang karir yang tersedia atau mengenai deskripsi jurusan pada orang yang mengetahui atau paham pada bidang tersebut.

4. Diskusikan dengan orangtua

Diskusi bersama orangtua perihal menentukan jurusan yang akan dipilih juga bisa menjadi opsi yang penting. Orangtua biasanya memiliki pandangan dan pengalaman yang dapat membantu kamu dalam membuat keputusan.

Mereka biasanya akan memberikan nasehat dan masukan yang berharga, karena mereka memiliki wawasan pada bidang tertentu yang bisa membuat kamu memiliki pandangan baru atau perspektif yang lebih luas tentang pilihan karier yang tersedia. Pastikan ketika diskusi bersama orangtua dalam kondisi baik dan kepala dingin sehingga tidak menimbulkan perdebatasan perihal perbedaan pendapat.

Baca Juga:

5. Jangan terpengaruh teman

Banyak mahasiswa yang merasa salaah  jurusan dikarenakan pada awal memilih jurusan tersebut mereka hanya ikut-ikutan. Hal ini sebisa mungkin dihindari karena bisa sangat merugikan diri sendiri. Perlu diketahui masa depan adalah tanggungjawab diri kita bukan bergantung pada teman. Jadi, jangan takut untuk berbeda, mengikuti kata hatimu, sesuaikan minat dan bakat, jangan takut untuk tidak memiliki teman. Lingkungan akan memberikan teman sesuai dengan apa yang kamu lakukan.

Jadi perlu diperhatikan bahwa memilih jurusan di perkuliahan adalah sebuah keputusan besar yang membutuhkan pertimbangan yang matang dan tidak bisa dipermainkan. Dengan mengenali diri sendiri, menggali minat dan bakat dalam diri, melihat prospek karir, lakukan riset mengenai jurusan, berdiskusi dengan orangtua dan jangan terpengaruh dengan teman bisa dilakukan supaya tidak  terjebak dalam zona salah jurusan.

Ingatlah bahwa keputusan yang kamu ambil untuk menentukan pilihan jurusan akan menentukan masa depan dan kamu yang akan menjalaninya bukan orang lain. itulah tips untuk memilih jurusan kuliah. semangat!

Baca Juga: Bingung Memilih Jurusan Kuliah Yang Tepat? Sama Sulitnya Dengan Pilih Jodoh

BekelSego adalah media yang menyediakan platform untuk menulis, semua karya tulis sepenuhnya tanggung jawab penulis.


Novice