Beauty

Bukan Kemayu, Ini 5 Produk Perawatan Kulit yang Juga Harus Dimiliki Laki-Laki

Siapa bilang laki-laki tidak membutuhkan produk perawatan kulit karena dapat menghilangkan maskulinitasnya? Jangan percaya! Laki-laki juga perlu memiliki produk perawatan kulit untuk menjaga kesehatan kulitnya. Produk perawatan kulit bukan merupakan produk yang berorientasi untuk gender tertentu saja. Namun semua orang wajib memilikinya untuk menjaga kesehatan kulitnya.

Jangan sampai demi menjaga kesan maskulin atau jantan, kalian lupa untuk menjaga kesehatan kulit. Menjaga kesehatan, termasuk kulit merupakan investasi jangka panjang bagi kalian. Meskipun standar kecantikan di Indonesia hanya berfokus pada perempuan, namun laki-laki juga harus merawat diri. Bukan untuk orang lain, namun sebagai bentuk kepedulian untuk diri sendiri.

Merawat kulit juga bukan merupakan hal yang kemayu. Jangan lupakan bahwa penampilan merupakan hal yang penting yang dapat menunjukkan bagaimana kepribadian kalian. Oleh karena itu, berikut merupakan rekomendasi 5 produk perawatan kulit yang harus laki-laki miliki

1. Pembersih wajah

Pembersih wajah seperti facial wash, micellar water atau cleansing oil merupakan dua produk yang wajib kalian miliki. Kegiatan double cleansing merupakan hal yang penting dan wajib dilakukan setiap hari. Tujuannya adalah untuk sel-sel kulit mati dan kotoran yang menumpuk di wajah.

Apabila dibiarkan akan dapat menimbulkan masalah seperti jerawat, komedo dan kulit kusam. Apalagi sebagai laki-laki kalian pasti memiliki banyak kegiatan di luar, di mana menyebabkan banyak sekali kotoran yang hinggap di wajah kalian. Oleh karena itu, kalian wajib melakukan double cleansing tiap malam hari sebelum tidur.

Baca Juga:

2. Moisturizer

Pelembab atau moisturizer juga tak kalah penting. Tujuan pemakaian pelembap adalah untuk menjaga keseimbangan air di dalam kulit. Kulit wajah tentu harus terhidrasi secara maksimal agar tetap lembap, halus dan mencegah masalah kulit muncul.

Kulit yang kering atau tidak terhidrasi akan terlihat kusam dan tidak segar. Jangan lupa untuk memilih moisturizer yang sesuai dengan kondisi kulitmu agar dapat bekerja secara maksimal.

3. Sunscreen

Sunscreen merupakan salah satu yang terpenting karena melindungi kulit kalian dari paparan sinar matahari. Jangan salah karena sinar matahari sangat memberikan efek yang buruk bagi kulit. Beberapa hal yang dapat terjadi ketika kalian tidak menggunakan sunscreen adalah kulit yang terbakar, penuaan dini hingga yang terparah adalah kanker kulit.

Oleh karena itu wajib sekali menggunakan sunscreen utamanya ketika sering berkegiatan di luar ruangan. Banyak sekali berbagai pilihan sunscreen saat ini, kalian hanya perlu memilih sesuai dengan kebutuhan dan uang yang dimiliki.

4. Lip balm

Jangan berpikir menggunakan lip balm akan membuat kalian seperti perempuan. Itu merupakan kesalah besar. Apalagi saat ini sudah banyak varian lip balm yang tidak berwarna dan cocok digunakan untuk laki-laki maupun perempuan. Menggunakan lip balm sangat penting untuk menjaga kesehatan bibir.

Jangan biarkan bibir kalian kering kerontang dengan kulit yang mengelupas. Apalagi saat ini juga banyak lip balm yang sudah mengandung SPF yang juga berfungsi sebagai pelindung dari sinar matahari. Jika kaliah tahu, kulit bibir yang kering akan dapat menimbulkan masalah kesehatan lain seperti sariawan, bibir pecah-pecah bahkan infeksi. Jadi jaga kesehatan kulit bibir kalian agar tetap bisa makan dan berbicara dengan lancar.

Baca Juga:

5. Body lotion

Fungsi body lotion sebenarnya sama dengan moisturizer, yaitu untuk melembabkan kulit. Bedanya body lotion digunakan di seluruh bagian tubuh kecuali wajah. Body lotion sangat wajib digunakan apalagi jika sabun mandi kalian terdapat kandungan Sodium Lauryl Sulfate (SLS).

SLS merupakan bahan yang biasa digunakan di produk-produk perawatan kulit seperti sampo dan sabun mandi. SLS sendiri berfungsi sebagai pembersih, namun memiliki efek samping yaitu membuat kulit menjadi kering. Oleh karena itu, body lotion sangat wajib digunakan agar kelembaban kulit tetap terjaga.

Itu dia beberapa produk yang wajib dimiliki laki-laki untuk perawatan kulitnya. Semoga setelah membaca ini, para laki-laki tidak lagi ragu untuk pelan-pelan mulai merawat dirinya. Jangan hiraukan anggapan kuno yang sebenarnya merugikan diri kalian sendiri.

Baca Juga: 6 Manfaat Air Kelapa Muda Bagi Tubuh, Bisa Meningkatkan Gairah Seks Pria!

BekelSego adalah media yang menyediakan platform untuk menulis, semua karya tulis sepenuhnya tanggung jawab penulis.

Putri Indah Wati

Menulis untuk mengeluarkan semua yang ada dalam diri

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button