5 Rekomendasi British Series Favorit, Banyak Plot Twist Menegangkan!

Negeri asal James Bond ini tidak pernah kalah dari beberapa negara pesaingnya di daratan Amerika atau dunia dalam menyuguhkan tayangan-tayangan penuh hiburan dalam konsep serial atau series.
DI bawah ini merupakan daftar rekomendasi Bristish series dari tanah britania raya dengan plot dan latar cerita yang bukan hanya sekadar menarik, tapi lebih menantang dalam menguji kepekaan berpikir. Ini dia!
1. Sherlock

Layaknya suatu hal yang tidak pernah lekang oleh waktu dan bersifat abadi, salah satu karya fenomenal dari Sir Arthur Conan Doyle ini telah dibuat beberapa kali dalam bentuk media gambar bergerak seperti film dan series.
Kisah-kisah perjalanan seorang detektif terkenal bernama Sherlock Holmes dalam mengupas beragam kasus penuh intrik, persekongkolan, kriminalitas, dan teka-teki besar seakan terus menyirami rasa penasaran para penonton hingga menemukan titik pemecahan masalah yang penuh ketepatan secara logika.
Pada tahun 2010, sebuah series yang mengusung tema Sherlock Holmes dengan latar belakang cerita-cerita klasik dari novel aslinya tapi menampilkan lokasi-lokasi modern kota London hadir di kanal BBC, dan langsung menarik minat sejumlah besar penonton hingga mendapatkan berbagai penghargaan bergengsi seperti BAFTA dan Emmy.
Series yang mampu bertahan hingga empat musim (2010 – 2017) ini telah berhasil melambungkan nama Benedict Cumberbatch sebagai Sherlock Holmes dan Martin Freeman sebagai Dr. John Watson di kancah internasional.
Baca Juga:
2. Broadchurch
Duet antara David Tennant sebagai Detektif Alec Hardy dan Olivia Colman sebagai Sersan Ellie Miller dalam menyelidiki sebuah kasus berupa penemuan mayat seorang anak laki-laki bernama Danny Lattimer di Boardchurch seakan berhasil membuat setiap penonton tampak diliputi oleh ketegangan dengan pengungkapan berbagai lapisan fakta kriminalitas terhadap sebuah komunitas kecil.
Series asal Inggris yang terdiri dari tiga musim (2013-2017) ini berhasil mendapatkan penghargaan sekaliber BAFTA.
Tidak hanya sampai di situ, beragam pujian dari kemampuan akting para aktor dan kepenulisan naskah cerita telah dibuktikan dengan sebuah pencapaian dalam meraih skor penilaian tertinggi di berbagai platform.
3. Bodyguard

Kali ini stasiun televisi asal Inggris, ITV, berhasil menarik banyak penonton lewat series yang mengisahkan tentang seorang veteran bernama David Budd yang ditugaskan untuk melindungi dan mengawal seorang politisi terhormat, yaitu Julia Montague MP. Namun, keadaan semakin terasa rumit ketika menyadari bahwa sang politisi merupakan sosok yang berada di balik konflik utama, dan seharusnya memang pantas untuk dilawan.
Series ini mengudara di tahun 2018 dengan menghadirkan bintang-bintang kenamaan seperti Richard Madden, Keeley Hawes, Gina Mckee, dan masih banyak lainnya.
Tidak sampai di situ, dilansir dari IMDb bahwa series yang telah ditayangkan secara global melalui platform Netflix ini telah meraih sebanyak 17 kemenangan penghargaan dan 30 nominasi dengan skor penilaian tertinggi, yaitu 8.0/10.
4. Collateral

Kathleen Glaspie yang diperankan oleh Carey Mulligan ditugaskan sebagai detektif untuk menyelidiki kasus pembunuhan seorang pengantar pizza beragama muslim yang dibunuh dengan cara ditembak di pinggir jalan.
Alur cerita yang ditawarkan series ini semakin mendebarkan ketika sekelumit masalah seperti tekanan politik, krisis pengungsi Suriah, dan bahkan undang-undang imigrasi di Inggris menyebabkan kesulitan bagi tokoh utamanya untuk berupaya mengungkapkan kebenaran.
Adapun series yang mengudara di tahun 2018 ini telah mendapatkan penghargaan bergengsi seperti BAFTA dan dapat dinikmati secara global pada platform Netflix.
Baca Juga:
5. Peaky Blinders

Jauh sebelum dikenal sebagai Julius Robert Oppenheimer di film Oppenheimer yang dirilis pada tahun 2023, Cillian Murphy sudah berkecimpung dalam salah satu series populer asal Inggris, yaitu Peaky Blinders.
Penamaan series ini merupakan label dari sebuah nama gang ilegal yang mendapatkan sejumlah uang dengan cara-cara di luar hukum sehingga terendus oleh seorang inspektur bernama Chester Campbell yang diutus oleh Winston Churchil untuk menumpas berbagai bentuk kejahatan di dalamnya.
Tidak mengherankan kalau film yang berlatar pada era 1919 ini mendapatkan sambutan yang begitu antusias hingga bertahan sampai enam musim (2013-2022). Hal tersebut tidak lain dikarenakan kharisma Thomas Shelby (Cillian Murphy) sebagai pimpinan gang yang tampak ambisius, berani, tenang, dingin, dan memiliki kemampuan untuk menyusun berbagai strategi.
Itu dia kelima rekomendasi British Series yang dapat menghibur ketika mengisi waktu luang.
BekelSego adalah media yang menyediakan platform untuk menulis, semua karya tulis sepenuhnya tanggung jawab penulis.