Social & Culture

11 Cara Unik Merayakan Tahun Baru di Berbagai Negara, Ada Yang Adu Tinju!

Di Indonesia sendiri, perayaan tahun baru Masehi tidak lengkap jika tanpa terompet dan kembang api. Beberapa kota besar di Indonesia biasanya mengadakan acara festival kembang api, petasan atau konser musik. Tak hanya itu, para keluarga di Indonesia pun biasanya mengadakan acara barbeque di malam hari sambil menunggu pergantian tahun tiba.

Bagaimana dengan perayaan tahun baru di begara lain? Sebagai momen tahunan yang dirayakan masyarakat dunia, berbagai tradisi atau cara unik yang dilaksanakan warga dunia untuk memperingati tahun baru.

Berikut beberapa di antaranya perayaan tahun baru di dunia.

1. Melempar Bunga Putih ke Lautan, Brazil

Untuk menyambut tahun baru, warga Brazil akan berduyun-duyun datang ke laut dengan membawa bunga putih. Bunga putih ini nantinya dilemparkan ke laut. Melempar bunga putih ke laut ini sebagai lambang penghormatan kepada Dewi Lautan.

2. Mengeluarkan koper saat tengah malam, Bolivia

Tradisi mengeluarkan koper saat Tahun Baru di Bolivia merupakan kebiasaan yang sangat menarik dan menyenangkan. Tradisi ini melambangkan perjalanan dan petualangan yang akan datang di tahun baru dan diyakini dapat mendatangkan keberuntungan dan perjalanan.

Baca Juga:

3. Makan 12 Anggur, Spanyol

Warga Spanyol percaya jika dengan memakan 12 buah anggur sebelum tahun baru bisa menangkal nasib buruk. Tidak ada aturan khusus warna buah anggur yang dimakan dalam tradisi ini. Namun buah anggur dimakan 12 detik sebelum tahun baru

4. Serba Bulat, Filipina

Warga Filipina menyajikan makanan dengan bentuk serba bulat saat tahun baru. Bahkan, para warganya juga akan mengenakan pakaian dengan motif bulat-bulat. Orang Filipina percaya bentuk bulat merupakan simbol keberuntungan dan rezeki. Dengan mengenakan pakaian dan makan makanan serba bulat bisa mendatangkan rezeki dan keberuntungan.

5. Membakar orang-orangan sawah, Ekuador

Orang ekuador memiliki tradisi membakar orang-orangan sawah pada malam pergantian tahun untuk mencegah kesialan yang datang. Selain itu, mereka pun percaya jika membakar kenangan-kenangan masa lalu di malam tahun baru seperti foto tak menyenangkan bisa mendatangkan keberuntungan. Hmm.. bagaimana dengan foto mantan pacar?

6. Menyantap puding almond, Swedia dan Norwegia

Masyarakat Swedia dan Norwegia merayakan tahun baru dengan menyajikan puding nasi dengan kacang almond yang tersembunyi di dalamnya. Dikatakan bahwa siapa pun yang menemukan kacang almond tersebut akan mendapatkan keberuntungan selama satu tahun ke depan.

7. Berkeliling dengan koper kosong, Kolombia

Di Kolombia, terdapat tradisi unik yang dapat ditemui saat perayaan tahun baru. Masyarakat lokal sering terlihat berlari mengelilingi kompleks rumah sambil membawa koper kosong. Tradisi ini diyakini membawa simbolisme positif terkait perjalanan dan petualangan.

Masyarakat Kolombia percaya bahwa melibatkan diri dalam kegiatan ini pada malam tahun baru dapat menjamin tahun yang baru penuh dengan kegiatan traveling atau perjalanan yang menyenangkan. Tradisi ini menciptakan semangat yang ceria dan harapan akan petualangan baru di masa depan.

8. Melemparkan piring bekas ke rumah orang, Denmark

Denmark memiliki cara unik untuk merayakan tahun baru sebab mereka memiliki tradisi broken plates atau piring pecah yang dilakukan tiap malam tahun baru. Dalam waktu setahun para warga akan mengumpulkan piring-piring tak terpakai untuk kemudian dilemparkan ke pintu rumah temannya di tanggal 31 Desember.

Tak ada perasaan tersinggung ataupun mengeluh saat rumahnya dilempari dengan piring-piring bekas tersebut. Mereka yang rumahnya paling banyak terkena lemparan justru diyakini sebagai orang yang ramah dan banyak teman.

9. Meramal masa depan, Finlandia

Di Finlandia, masyarakat menyambut tahun baru dengan melihat ramalan tentang tahun yang akan datang. Ramalan dilakukan dengan memasukkan timah cair ke dalam wadah berisi air.

Timah yang mengeras akan memiliki bentuk yang berbeda-beda. Dari bentuk itu mereka akan menafsirkan apa yang bakal terjadi di masa depan. Misalnya bentuk seperti hati menggambarkan pernikahan, sementara bentuk seperti kapal menggambarkan banyaknya perjalanan di tahun yang akan datang.

10. Memakai celana dalam warna tertentu, Meksiko

Di Meksiko, warna celana dalam yang dikenakan para wanita mungkin akan menjadi topik pembicaraan menyambut datangnya tahun yang baru. Ini karena para wanita di Meksiko akan secara khusus memilih warna dari celana dalam yang akan mereka kenakan. Setiap warna yang mereka pilih memiliki artinya masing-masing untuk tahun yang akan datang.

Merah berarti kehidupan cinta berjalan lancar, kuning berarti mendapatkan kekayaan, putih berarti kesehatan, dan seterusnya. Selain Meksiko, hal ini juga dilakukan di Brazil, Bolivia, dan beberapa negara Amerika Selatan.

Baca Juga:

11. Melakukan Adu tinju, Peru

Tradisi perayaan tahun baru di Peru dinamakan Takanuy. Dalam tradisi ini, baik perempuan, laki-laki, maupun anak-anak sekalipun melakukan adu tinju beramai-ramai. Dalam adu tinju tersebut, orang-orang mengenakan topeng warna-warni yang sangat lucu. Tujuan dari tradisi ini adalah untuk melampiaskan semua amarah dan tekanan hidup yang dialami tahun ini.

Itulah beberapa cara unik dalam merayakan tahun baru di berbagai negara. Sudah siap merayakan tahun baru? Yuk, rencanakan liburan tahun baru.

Baca Juga: 6 Tradisi Tahun Baru di Berbagai Negara Dunia, Unik dan Meriah!

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button