Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs India: Uji Coba Pra-Kualifikasi Piala Asia, Matthew Baker Tampil


Timnas Indonesia U-17

Timnas Indonesia muda U-17 kembali melakukan latihan menjelang laga persahabatan melawan Timnas India U-17. Pertandingan International Friendly Match antara Indonesia Vs India ini akan dilangsungkan 2 kali, yakni pertandingan pertama akan diselenggarakan pada Minggu, 25 Agustus 2024 dan kedua di tanggal 27 Agustus 2024 nanti. Pertandingan keduanya akan dilaksanakan di Stadion I Wayan Dipta, Bali.

Pertandingan ini juga akan menjadi salah satu alasan untuk mempersiapan Garuda Muda sebelum turun tangan di Kualifikasi Piala Asia AFC U17 2025 yang akan berlangsung pada Oktober 2024 di Kuwait mendatang.

Dalam ajang tersebut, Indonesia berada di grup G bersama dengan Timnas Australia, Kuwait dan Kepulauan Mariana Utara.

Prediksi pemain Timnas Indonesia U-17 vs India U-17, Matthew Baker siap dimainkan

Seperti yang dikutip dari laman PSSI, Sabtu (24/8/2024), Pelatih Timnas Indonesia U17, Nova Arianto menyebutkan bahwa Garuda Muda setelah satu minggu Training Camp di Bali untuk kembali membangun fisik para pemain, kini kami pindah ke Kuta di lapangan Trisakti. Fokus kami saat ini adalah persiapan menghadapi India pada 25 dan 27 Agustus, ujar pelatih Nova.

Bahkan sang pelatih juga dikabarkan mencoret tiga nama pemain masa pelatihan seperti Faril Afdarul Yadi (PPLP Aceh), Dendry Muharman (PSDS Deli Serdang) dan Atletico Artha Gading (PFA).

Bahkan berita menyenangkan juga terdengar bahwa Timnas Indonesia U17 membawa Matthew Baker untuk pertandingan persahabatan melawan India ini. Kembalinya sosok Matthew menjawab teka-teki sejauh ini. Setelah tampil di AFF U16 2024 dan dipanggil Timnas Australia U17, keputusannya bergabung dengan Timnas U17 Indonesia semakin menegaskan pilihannya.

Hal ini juga disampaikan Matthew Baker pada wawancara PSSI, “Saya senang bisa bergabung kembali dengan tim, bersama teman-teman yang lainnya juga. Selalu antusias bisa kembali dalam lingkungan yang bagus ini, saya sangat bersemangat dan gembira bisa berprogres positif bersama rekan-rekan satu tim lainnya.”

Setelah Training Camp di Bali dan uji coba melawan India, Tim Garuda Muda akan kembali ke Jakarta dan melanjutkan TC di Spanyol, sebelum ditutup dengan perjalanan ke Kuwait untuk Ajang Kualifikasi Piala Asia U17 2025.

Jika dilihat dari daftar pemain yang dicoret oleh coach Nova Arianto. Kemungkinan besar daftar skuad Timnas Indonesia U-17 untuk laga melawan India nanti menghadirkan skuad yang sama seperti pertandingan sebelumnya.

Namun, dilansir dari Tempo (24/8/2024) Pelatih Timnas U-17 Indonesia, Nova Arianto, mengumumkan daftar 35 pemain untuk pemusatan latihan di Bali dalam persiapan kualifikasi Piala Asia U-17 2025. Di antara nama-nama tersebut, terdapat kiper diaspora asal Belanda, Aidan Julie Bonvanie, yang baru pertama kali dipanggil. Aidan yang bermain untuk A.V.V Zeeburgia, akan bersaing dengan empat kiper Indonesia lainnya, seperti M Nur Ichsan, Arya Sheka, Dafa Gasemi, dan Rendy Razzaqu, untuk masuk skuad utama.

Selain Aidan, diaspora lain yang dipanggil adalah Ocean Erwin Lim, Matthew Baker, dan Lucas Lee. Beberapa pemain yang sebelumnya berlaga di Piala AFF U-17 2024, seperti Fabio Azkairawan, Fadly Alberto, Mierza, dan Zahaby Gholy, juga masuk dalam daftar.

Daftar pemain Timnas Indonesia U-17 untuk kualifikasi Piala Asia AFC U17 2025 di Kuwait

Berikut ini daftar nama yang dipanggil untuk memperkuat skuad dalam ajang Kualifikasi Piala Asia U17 2025 di Kuwait pada Oktober 2024 mendatang, di antaranya:

Penjaga Gawang

  • M Nur Ichsan – Asiana
  • Rendy Razzaqu – Nusantara Youth
  • Julie Bonvanie – A.V.V Zeeburgia
  • Arya Sheka Maulana – SKO Solo
  • Dafa Gasemi – Asiana

Pemain Lini Belakang

  • I Putu Panji Apriawan – Bali United
  • Faril Afdarul Yadi – PPLP Aceh
  • Sultan Bagas – PPLOP DKI
  • Ida Bagus Putu Cahya – Bali United
  • Raihan Apriansyah – Asiana
  • Andi Faith – Asiana
  • Mathew Baker – Melbourne City
  • Azizu Milanesta – Asiana
  • Daniel Alfredo – Asiana
  • Fabio Azkairawan – Persija
  • Muhammad Hendra – EPA PSM
  • Dafa Zaidan – Borneo

Pemain Lini Tengah

  • Algazani Dwi – FIFA Farmel
  • Kevin Aryo Wibowo – CGFA
  • Evandra Florasta – Bhayangkara
  • Lucas Lee – De Anza Force
  • Dendry Muharman – PSDS Deli Serdang
  • Tristan Raisa – Asiana
  • Nazriel Alvaro – APC
  • Pemain Lini Depan
  • Fandi Ahmad – Persija
  • M Gilang Perdana Putra – EPA PSM
  • M Zahaby Gholy – Persija
  • Naufal Abdul Hakim – SSB Pelindo
  • Ocean Erwin Lim – FC Cardedeu
  • Josh Holong – FIFA Farmel
  • M Mierza F – Asiana
  • M Aldiyansyah Taher – PPLOP DKI
  • Kenaro Alfa D – ASIOP
  • Atletico Artha Gading – PFA
  • Fadly Alberto – Bhayangkara U-15

Dari prediksi di atas, mungkin pertandingan Timnas Indonesia U-17 Vs India U-17 akan berlangsung sengit. Mengingat kedua tim sama-sama mempersiapkan diri dan berlatih demi memperebutkan kemenangan di ajang persahabatan pada Minggu (25/8/2024) dan Selasa (27/8/2024) di Stadion I Wayan Dipta, Bali.

Bahkan dalam sistem perangkingan FIFA, Sepak Bola Indonesia berada di peringkat ke-133 dan India berada di peringkat 124. Tentu, dari hasil ini bisa dikatakan sepak bola India masih cukup kuat di atas Indonesia. Jadi, kira-kira berapa skor untuk pertandingan uji coba antara Indonesia U-17 Vs India U-17 nanti?

Baca Juga: 5 Fakta Rafael Struick, Bintang Baru Timnas Indonesia

BekelSego adalah media yang menyediakan platform untuk menulis, semua karya tulis sepenuhnya tanggung jawab penulis.

Loading


Pegiat literasi