LIngkungan

Mengenal Fenomena Alam El Nino dan La Nina, Kalian Wajib Tau!

Halo semuanya, saya kembali lagi, setelah lama tidak muncul, apa kabar semuanya? Semoga dalam keadaan sehat dan bahagia. 

Kali ini, saya akan kembali membahas sesuatu yang wajib diketahui oleh semua orang, tentang apakah itu?

Kalian semua tentu sudah menyadari, akhir-akhir ini cuaca di sekitar kita sangat tidak bersahabat, mulai dari panas yang sangat menyengat, hingga dingin yang benar-benar dingin. Kira-kira ada apa ya dengan cuaca akhir-akhir ini, hari ini saya akan mencoba mengenalkan sebuah fenomena alam yang sedang melanda banyak negara, fenomena ini biasa disebut dengan El Nino dan La Nina.

Lalu, apakah kedua fenomena itu? Untuk lebih jelasnya, mari kita bahas bersama-sama, simak!

1. El Nino

Pasti tak asing, bukan, dengan fenomena cuaca yang satu ini? El Nino adalah sebuah fenomena cuaca alam yang terjadi secara berkala di Samudra Pasifik tropis. Kenapa bisa terjadi? Apa yang menyebabkannya? Fenomena ini terjadi, ketika suhu permukaan laut yang biasanya dingin di pesisir barat Amerika Selatan menjadi lebih hangat dari biasanya, sehingga menimbulkan perubahan pola cuaca global dengan sangat signifikan.

Fenomena cuaca El Nino menimbulkan beberapa efek, di antaranya:

a. Curah hujan yang tidak normal

Beberapa wilayah yang biasanya basah menjadi kering, sementara wilayah lain mungkin mengalami hujan lebih banyak dari biasanya. Ini dapat menyebabkan kekeringan di beberapa wilayah dan banjir di wilayah lain.

b. Badai dan siklon tropis

El Nino dapat mempengaruhi pola pembentukan badai dan siklon tropis di Samudra Pasifik. Beberapa wilayah yang biasanya terkena dampak badai dapat mengalami musim badai yang lebih ringan, sementara wilayah lain mungkin mengalami peningkatan aktivitas badai.

c. Perubahan suhu global

El Nino juga dapat mempengaruhi suhu global. Selama periode El Nino, suhu rata-rata di berbagai wilayah di seluruh dunia dapat meningkat, dan pasti menimbulkan ketidakseimbangan pada tubuh dan menyebabkan tubuh menjadi lemah dan rentan terkena penyakit, maka jika sudah memasuki masa El Nino, diharapkan kalian selalu menjaga tubuh tetap fit dan makan teratur, serta lengkapi dengan asupan vitamin yang dibutuhkan.

Baca Juga:

2. La Nina

Sudah paham dengan El Nino, yuk kita lanjut ke saudaranya, apakah itu? Bagai langit dan bumi, El Nino juga mempunyai pasangannya, yaitu fenomena cuaca La Niña, namanya keren, bukan? Tapi, apakah La Nina itu? La Nina adalah kebalikan dari El Niño, kenapa demikian? Karena dalam fenomena cuaca alam kondisi La Niña kebalikannya dari El Nino, di mana suhu permukaan laut di sepanjang pesisir barat Amerika Selatan menjadi lebih dingin dari biasanya. Sebagaimana El Nino, perubahan suhu di masa La Nina juga memiliki efek yang signifikan pada pola cuaca global, tetapi kebalikan dari El Niño.

Seperti El Nino, La Nina juga mempunyai dampak, meskipun terjadi kebalikannya dari El Nino, tetapi ini juga patut kita waspadai. Apa sajakah dampak dari La Nina, mari simak ulasan berikut:

a. Curah hujan yang tidak normal

Wilayah-wilayah yang biasanya basah mungkin mengalami peningkatan curah hujan yang lebih sering dari biasanya, sementara wilayah-wilayah yang biasanya kering dapat mengalami kekeringan yang benar-benar kering.

b. Badai dan siklon tropis

La Nina juga dapat mempengaruhi pembentukan badai dan siklon tropis di Samudra Pasifik. Aktivitas badai dan siklon cenderung meningkat di wilayah tertentu.

c. Perubahan suhu global

Sama seperti El Nino, La Nina juga dapat mempengaruhi suhu rata-rata di berbagai wilayah di seluruh dunia. Namun, arah perubahan suhu dapat berbeda, dengan beberapa wilayah mengalami penurunan suhu.

Itulah penjelasan yang harus kita segera ketahui tentang fenomena cuaca El Nino dan La Nina, penting untuk diingat bahwa El Nino dan La Nina adalah bagian dari fenomena yang dikenal sebagai El Nino-Southern Oscillation (ENSO). ENSO adalah siklus alami yang melibatkan interaksi kompleks antara atmosfer dan samudra yang mempengaruhi iklim global, yang melibatkan dua fase utama, yaitu El Nino dan La Nina.

Baca Juga:

1 2Laman berikutnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button