Review Novel Daun Yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin


Siapa sih yang tidak mengenal karya-karya dari penulis Tere Liye. Ya, salah satu karya novelnya yang berjudul “Daun Yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin” menjadi buku pertama yang saya baca dari penulis tersebut. 

Waktu yang saya baca untuk menyelesaikan buku tersebut hanya butuh beberapa jam, karena menurut saya buku ini cukup membuat penasaran. Yuk mari kita bedah mengenai buku ini!

Informasi buku :

 

• Judul: Daun yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin

• Genre: Fiksi remaja

• Penulis: Tere Liye

• Bahasa: Indonesia

• Penerbit: Gramedia Pustaka Utama

• Tahun Terbit: 16 April 2018

• Jumlah Halaman: 264 halaman

• Berat Buku: 0.35 Kg

• Lebar Buku: 14 Cm

• Panjang Buku: 20 Cm

• ISBN: 9786020331607

Sinopsis Daun Yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin :

Kehadirannya bagai seorang malaikat bagi keluargaku, dimana dia merengkuh ibu dan juga adikku dari kehidupan kelam hidup di jalanan yang miskin dan nestapa. Dia memberikan kebutuhan yang kami butuhkan baik itu makan, tempat berteduh, sekolah, dan juga janji-janji di masa depan yang lebih baik. Sungguh merupakan malaikat yang diberikan langit untukku, juga memberikan kami kasih sayang, perhatian, dan teladan tanpa pengharapan budi sekalipun pada kami.

Tapi aku malah membalasnya itu dengan biarkan perasaanku mekar kepadanya, ibu benar bahwa aku tak layak dan tak pantas memiliki perasaan lebih bahkan mencintai dia yang menjadi malaikat bagi kami. Bahkan perasaan itu dimulai saat rambutku masih dikepang menjadi dua, namun sekarang aku mengerti dan tahu bahwa dia tidak akan menganggapku lebih sebagai seorang adik, seorang adik yang tidak tahu diri ini. Namun biarlah, biarlah aku luruh ke bumi seperti sehelai daun, daun yang tidak pernah membenci angin yang membuat aku menjadi harus terenggutkan dari tangkai pohonnya.

Opini Pribadi Mengenai Daun Yang Jatuh Tak Pernah Membenci Angin :

Karena ini merupakan buku pertama yang saya baca dari karya Tere Liye, menurut saya buku nya cukup bagus. Menceritakan romansa perbedaan usia antara Tania dan Danar. Meskipun saya merasakan alur yang begitu lambat dan membosankan. Juga saya merasakan beberapa bagian yang menggantung. Tetapi buku ini sangat recommended untuk kamu yang ingin membacanya karena cukup ringan dan membuat penasaran serta menampilkan konflik keseharian. Yuk jadikan buku ini list selanjutnya!

Baca Juga: Realita Profesi Penulis Hantu Yang Serba Dilematis

 

BekelSego adalah media yang menyediakan platform untuk menulis, semua karya tulis sepenuhnya tanggung jawab penulis.


Novice

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *