Rekam Jejak dan Prestasi Patrick Kluivert, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia Pengganti STY
Patrick Kluivert disebut-sebut menjadi kandidat pengganti Shin Tae Yong. Seperti diketahui, Shin Tae Yong telah resmi dipecat sebagai pelatih Timnas Indonesia pada (6/1/2025).
Eks penyerang AC Milan dan Barcelona itu santer dikabarkan bakal melatih Timnas Indonesia. Latar belakang Kluivert dari Belanda akan memudahkannya dalam mengelola Timnas Indonesia yang memang banyak diperkuat pemain keturunan Belanda.
Meskipun kabar ini belum dikonfirmasi secara resmi, perbincangan terkait mantan bintang sepak bola Belanda ini semakin menarik perhatian publik. Berikut profil dari Patrick Kluivert yang dihimpun dari berbagai sumber
Karir Patrick Kluivert sebagai pemain sepak bola
Patrick Kluivert lahir di Amsterdam, Belanda, pada 1 Juli 1976. Ia mulai mencuri perhatian dunia sepak bola saat dipromosikan ke tim utama Ajax Amsterdam pada tahun 1994, di usia 18 tahun. Di musim pertamanya bersama Ajax, Kluivert tampil gemilang dengan mencetak 22 gol dan 5 assist dalam 38 pertandingan di semua kompetisi.
Penampilannya yang impresif membantu Ajax meraih berbagai gelar bergengsi, termasuk Eredivisie, Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Interkontinental pada musim 1994-1995.
Nama Patrick Kluivert semakin bersinar sejak menjadi pencetak gol kemenangan Ajax Amsterdam atas AC Milan di final Liga Champions 1995 di usia 19 tahun.
Sayangnya, Kluivert menelan pil pahit ketika memutuskan bergabung dengan AC Milan. Ia gagal bersinar di raksasa Italia tersebut. Kluivert lalu membangun ulang kariernya di Barcelona setelah semusim di Milan.
Di Barcelona, ketajaman Kluivert mencapai puncaknya. Walaupun tak pernah menyabet gelar top skor La Liga, Kluivert selalu meramaikan persaingan perburuan pencetak gol terbanyak.
Dalam kiprah di tim nasional, Kluivert juga sempat jadi striker utama Tim Oranye. Ia adalah pencetak gol terbanyak Euro 2000 saat Belanda harus gigit jari karena kalah di babak semifinal.
Pada usia 28, Kluivert menjajal kerasnya persaingan Liga Inggris bersama Newcastle United. Di usia emas tersebut, penampilan Kluivert justru makin menurun. Ia berpindah-pindah klub dan tak lagi bisa tampil setajam saat di Barcelona.
Baca Juga:
Karir Patrick Kluivert sebagai pemain sepak bola
Pengalaman kepelatihan Patrick Kluivert cukup lumayan. Dirangkum dari Transfermarkt, dia pernah menjadi pelatih penyerang AZ Alkmaar pada 2008. Kemudian menjadi asisten Pelatih Ange Postecoglou pada 2010. Di sana dia melewat enam pertandingan.
Patrick Kluivert lalu kembali ke Belanda dengan menjadi pelatih penyerang NEC Nijmegen pada 2010-2011.
Juru taktik 48 tahun itu lantas memutuskan untuk menjadi pelatih kepala FC Twentee II pada musim 2011 hingga 2013. Patrick melakoni 46 laga dengan 25 kemenangan, 8 seri, dan 13 kalah.
Tahun 2012, Patrick lalu memutuskan untuk menjadi asisten Louis van Gaal di Timnas Belanda mulai dari 2012 hingga 2015.
Tiga tahun menjadi asisten Louis van Gaal, Patrick Kluivert memutuskan menjadi Pelatih Kepala Timnas Curacao. Bersama timnas anggota CONCACAF itu dia mencatatkan 8 pertandingan dengan 3 kali menang, 2 laga imbang, dan 3 kalah.
Karier kepalatihan Patrick Kluivert di Timnas Curacao hanya bertahan satu tahun mulai 2015-2016. Setelah itu, dia melatih Ajax U19.
Patrick Kluivert hanya bertahan 12 hari di Ajax U19 sebelum akhirnya memilih untuk menjadi penasehat strategis Timnas Curacao dari 2016-2018. Dia selanjutnya menjadi Direktur Olahraga PSG.
Setahun di PSG, Patrick memilih untuk menjadi asisten pelatih Clarence Seedorf di Timnas Kamerun dari 2018-2019. Dia pun pindah menjadi manager akademi Barcelona dari 2019-2021.
Pada 2021, Patrick menjadi pelatih interim Timnas Curacao. Kariernya di sana bertahan 170 hari dengan melewati 6 laga dengan 1 kemenangan, 2 seri, dan 3 kekalahan.
Musim 2023/2024, mantan penyerang Timnas Belanda itu berlabuh di klub asal Turki Adana Demirspor. Di klub tersebut dia memainkan 20 pertandingan dengan 8 kemenangan, 6 seri, dan 6 kekalahan di semua kompetisi. Kariernya di klub tersebut berhenti pada 4 Desember 2023.
Baca Juga:
Tantangan besar Patrick Kluivert jika ditunjuk jadi pelatih Timnas Indinesia
Patrick Kluivert adalah sosok yang tidak asing bagi pecinta sepak bola dunia, karena prestasinya yang luar biasa sebagai pemain. Namun sebagai pelatih sepak bola, Patrick Kluivert belum memilki prestasi yang bisa dibanggakan.
Jika memang benar ditunjuk sebagai pelatih Timnas Indonesia, tantangan besar menantinya untuk membawa skuad Garuda ke level yang lebih tinggi.
Apalagi tuntutan besar pecinta sepak bola Indonesia sangat tinggi. Masyarakat Indonesia sangat menunggu pelatih yang bisa membawa Indonesia memiliki prestasi mendunia.
Baca Juga: Deretan Prestasi STY Selama Menjadi Pelatih Sepak Bola, Nomor 2 Paling Mendunia