Travel

8 Destinasi Wisata di Tegal Terkini, Wajib Masuk Bucket List!

Tegal, salah satu daerah di Jawa Tengah, dikenal dengan bahasa khasnya, yaitu ngapak, serta warung Tegal yang tersebar di berbagai daerah. Namun, tak hanya itu, Tegal juga menyimpan beragam destinasi wisata menarik yang tak kalah keren dibandingkan kota-kota besar lainnya.

Dari pantai hingga pemandian air panas, Tegal menawarkan pengalaman wisata yang beragam dan memikat. Bahkan, saat musim liburan, jalanan sering kali dipadati wisatawan yang ingin menikmati keindahan alam dan pesona kota ini. Penasaran dengan tempat wisata di Tegal terbaik? Yuk, simak!

1. Guci

Suasana Guci yang Ramai oleh Wisatawan (Tripadvisor)

Guci merupakan destinasi wisata pemandian air panas yang menjadi andalan di Kabupaten Tegal, tepatnya di Bojong, Kalengan, Guci, Kecamatan Bumijawa. Setiap akhir pekan, tempat ini selalu ramai dikunjungi wisatawan. Bahkan, saat musim liburan, akses jalan menuju Guci sering kali macet karena banyaknya pengunjung yang ingin menikmati kehangatan air panas alami di kaki Gunung Slamet.

Dengan harga tiket masuk Rp20 rb untuk dewasa dan Rp18 rb bagi anak-anak, kamu sudah bisa merasakan sensasi berendam di air panas alami yang memiliki suhu sekitar 41 derajat Celsius. Menariknya, air panas di Guci juga dipercaya memiliki khasiat untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit.

Jika baru pertama kali berendam di sini, kamu mungkin akan merasakan sensasi panas yang cukup kuat, tetapi lama-kelamaan tubuh akan beradaptasi dan mulai menikmatinya. Meski begitu, disarankan untuk tidak berendam terlalu lama agar tetap nyaman dan sehat. Selain pemandian air panas, di sekitar area ini juga terdapat sungai yang mengalir jernih serta air terjun yang menambah keindahan suasana.

Bagi yang ingin bersantai, bermain air di sungai ini juga diperbolehkan. Liburan ke tempat wisata di Tegal ini tak akan lengkap tanpa mencicipi makanan khas dan berburu oleh-oleh. Kamu bisa menikmati semangkuk bakso hangat atau jagung bakar yang pas disantap di udara dingin.

Selain itu, tersedia pula berbagai macam sayuran dan buah-buahan segar yang langsung dipanen oleh petani setempat dengan harga lebih terjangkau. Jangan lupa untuk membeli oleh-oleh seperti pakaian, pernak-pernik, mainan, atau manisan yang dijajakan di sepanjang area wisata.

Baca Juga:

2. Guci Forest

Suasana Guci Forest (Nativeindonesia.com)

Buat kamu yang suka suasana alami, Guci Forest bisa menjadi pilihan menarik untuk masuk dalam daftar destinasi wisata yang wajib dikunjungi. Berbeda dengan Pemandian Air Panas Guci, di sini kamu bisa berenang di kolam air panas yang dikelilingi oleh rindangnya hutan pinus, menciptakan pengalaman relaksasi yang unik dan menenangkan.

Berlokasi di Jl. Raya Obyek Wisata, Rembul, Kec. Bojong, tempat ini semakin populer setelah viral di TikTok. Harga tiket masuknya Rp25 rb/orang. Jika kamu ingin menginap, tersedia juga villa yang bisa disewa.

3. Prabanlintang

Suasana Prabanlintang setelah hujan (dok. Pribadi)

Jika sebelumnya kita membahas pemandian air panas, kini kita beralih ke Prabanlintang, sebuah wisata hutan pinus yang asri dan menyegarkan. Berlokasi di Jl. Raya Danasari, Kec. Bojong, tempat ini menawarkan suasana sejuk yang sangat cocok untuk piknik santai bersama keluarga, pasangan, atau teman.

Dengan harga tiket masuk hanya Rp10 rb serta tarif parkir Rp2 rb untuk motor dan Rp 5 rb untuk mobil, kamu bisa bebas mengeksplorasi keindahan hutan pinus ini. Selain pemandangannya yang indah, Prabanlintang juga menyediakan berbagai wahana seru, seperti flying fox, rumah pohon, dan ayunan, yang dapat menambah keseruan liburanmu.

Tempat wisata di Tegal ini sering dijadikan sebagai spot foto favorit, baik untuk prewedding, foto album sekolah, atau sekadar hunting foto keren. Buat kamu yang ingin duduk santai menikmati suasana, tersedia warung yang menjual berbagai makanan dan minuman yang bisa jadi pilihan untuk ngemil. Tak hanya itu, fasilitas seperti musala dan kamar mandi juga tersedia untuk kenyamanan pengunjung.

4. Waduk Cacaban

Waduk Cacaban (Tribun Banyumas)

Kini, mari melipir sejenak ke Waduk Cacaban, yang terletak di Tonggara, Kec. Kedungbanteng, Kabupaten Tegal. Waduk ini menjadi salah satu destinasi wisata yang tidak pernah sepi pengunjung karena aksesnya yang cukup mudah.

Tempat ini kini jauh lebih tertata dengan adanya berbagai spot foto menarik yang semakin menambah daya tariknya. Selain itu, kamu bisa mencoba naik kapal untuk menjelajahi waduk, atau pilihan lain kamu juga bisa mencoba naik kuda sambil menikmati pemandangan indah di sekitar waduk.

Dengan tiket masuk yang hanya Rp5 rb, Waduk Cacaban ini memberikan pengalaman liburan yang menyenangkan dengan harga yang terjangkau. Tak hanya itu, di sekitar Waduk Cacaban juga banyak ruko-ruko yang menjual beraneka ragam, mulai dari makanan, snack, minuman, hingga oleh-oleh khas daerah setempat.

Jika ingin duduk santai menikmati pemandangan, dan angin sepoi-sepoi, tersedia juga gazebo untuk bersantai. Fasilitas lainnya, seperti musala dan kamar mandi, juga tersedia untuk kenyamanan pengunjung.

Baca Juga:

5. Museum Semedo

Museum Semedo (museum.kemdikbud.go.id)

Buat kamu yang suka sejarah, Museum Semedo wajib dikunjungi! Terletak di Kec. Kedungbanteng, museum ini menyimpan berbagai fosil purbakala yang ditemukan di daerah ini. Pada awal pembukaannya, pengunjung tidak perlu membayar tiket masuk karena untuk memasuki museum ini gratis.

Namun, sekarang jika kamu mau mengunjungi musim semedo akan dikenakan tarif Rp. 8 rb untuk dewasa, Rp3 rb untuk anak-anak, dan Rp20 rb untuk wisatawan asing (WNA). Di museum semedo ini terdapat beberapa koleksi yaitu sejarah pembentukan galaksi bima sakti, evolusi manusia purba, berbagai macam peralatan yang digunakan manusia purba, tengkorak manusia purba, hingga fosil manusia pertama dan hewan purba.

Kamu juga bisa mengikuti pemandu yang siap memberikan informasi menarik dan penjelasan lebih detail mengenai koleksi di sana. Sebelum masuk, biasanya pengunjung harus mengisi formulir pendaftaran terlebih dahulu. Disini kamu juga bisa sambil foto-foto atau vidio seru, jadi liburan sambil nambah wawasan.

Tempatnya luas, tersedia berbagai macam fasilitas yang nyaman seperti musholla, kamar mandi, kursi yang nyaman. Kalau kamu lapar dan ingin kulineran, di depan museum semedo ini juga terdapat warung yang bisa kamu coba. Himbauan juga, biasanya para pengunjung dilarang makan didalam museum dan menitipkan makanan atau minumannya sebelum masuk ke area museum.

6. Pantai Alam Indah

Spot Foto di PAI (Blog.bookingtogo.com)

Pantai Alam Indah atau PAI berlokasi di Mintaragen, Kec. Tegal Timur. Pantai ini cocok untuk menikmati sunrise atau sunset sambil duduk santai di tepian pantai. Kamu bisa menikmati deburan ombak sambil minum es kelapa atau menikmati camilan seperti gorengan. Jika ingin lebih nyaman, tersedia ayunan dan gazebo untuk bersantai.

Lokasinya yang berada di tengah kota dan mudah diakses, membuat PAI juga tak kalah ramai didatangi oleh pengunjung, lho. Kamu bisa datang di pagi hari atau sore hari supaya lebih nyaman mengexplore keindahan pantai ini. Di tepian pantai juga banyak penjual makanan yang bisa kamu coba. Tak hanya itu, ada juga penyewaan tikar supaya kamu lebih nyaman.

7. Pasar Slumpring

Suasana Ramai di Pasar Slumpring (Sumber:Instagram pasarslumpring)

Nah, Pasar yang satu ini unik banget! Di Pasar Slumpring, kamu tidak bisa bertransaksi dengan uang seperti biasa, melainkan harus menukarkan uangmu dengan bambu sebagai alat tukar. Pasar Slumpring ini berlokasi di Gardu, Cempaka, Kec. Bumijawa, dan hanya buka setiap hari Minggu, jadi nggak heran selalu ramai dan menjadi pilihan menarik untuk dikunjungi.

Di sini, kamu bisa menemukan berbagai makanan tradisional serta menikmati suasana hutan bambu yang syahdu. Kamu juga bisa menikmati live music yang tersedia disini sambil menikmati makanan yang lezat. Tiket masuknya hanya Rp5 rb, kamu bisa menambah pengalaman baru berbelanja di pasar slumpring ini.

Baca Juga:

8. Alun-alun Kota Tegal

Suasana Alun-Alun Kota Tegal Malam Hari

Kurang lengkap rasanya kalau ke Tegal tanpa mampir ke alun-alunnya! Tempat ini menjadi pusat keramaian dengan berbagai pedagang makanan, mulai dari yang unik hingga yang sedang viral. Di sini, kamu bisa menemukan berbagai makanan khas Tegal yang lezat, serta berbagai macam pilihan makanan yang bisa memanjakan lidah.

Selain kuliner, di sekitar Alun-Alun Tegal juga ada penyewaan sepeda listrik dan skuter, yang bisa kamu nikmati untuk berkeliling di sekitar alun-alun. Kamu bisa menikmati keindahan Alun-Alun sambil duduk santai, menikmati keriuhan kota, dan jika beruntung datang di waktu yang tepat, kamu bisa menyaksikan air mancur yang memukau di tengah alun-alun.

Tak jauh dari alun-alun, ada juga Taman Pancasila yang cocok untuk duduk santai atau menikmati suasana sekitar. Untuk kamu yang ingin mengabadikan momen, banyak fotografer yang menawarkan jasa foto di sini, sehingga kamu bisa memiliki kenangan indah dari kunjunganmu.

Bagi yang ingin beribadah, Masjid Agung Tegal terletak sangat dekat dengan alun-alun, membuat lokasi ini semakin strategis dan nyaman untuk dikunjungi. Dengan segala fasilitas dan keindahannya, Alun-Alun Tegal menjadi tempat yang sayang untuk dilewatkan!

Nah, itu dia beberapa tempat wisata di Tegal. Jadi, apakah kamu sudah ada rencana untuk jalan-jalan ke Tegal? Yuh, aja klalen mampir!

Baca Juga: Menyambut Long Weekend, Berikut 4 Rekomendasi Tempat Wisata Gratis di Malang Raya

BekelSego adalah media yang menyediakan platform untuk menulis, semua karya tulis sepenuhnya tanggung jawab penulis.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button