Life

7 Quote Motivasi Terbaik, Kumpulan Kalimat Bijak Menuju Sukses

Quote merupakan kalimat bijak yang bisa berisi nasehat, motivasi, ungkapan perasaan bahkan guyonan. Kalimat tersebut jika dirasakan memiliki makna mendalam. Bisa menjadikan jiwa bersemangat, merasa tergugah hati untuk berbuat kebaikan. Bisa juga memotivasi kita untuk bekerja keras dan cerdas demi masa depan yang cerah.

Motivasi sukses bisa diperoleh lewat kalimat-kalimat bijak yang berserakan di mana-mana. Bahkan di bak truk pun terdapat kata bijak yang kadang dianggap guyonan belaka.

Beberapa quote motivasi atau biasa disebut kata mutiara disampaikan oleh tokoh-tokoh terkemuka. Bisa jadi tokoh agama, negarawan atau bahkan guru ngaji. Kadang mereka berucap sambil lalu, tetapi orang lain merekamnya dan akhirnya disampaikan ke khalayak. Akhirnya ungkapan itu jadi bermanfaat bagi orang lain dan dijadikan penyemangat hidup.

Setelah melakukan pembacaan beberapa literatur, penulis menemukan quote motivasi yang menggugah jiwa dan bisa dijadikan motivasi menuju sukses.

Berikut 7 quote motivasi terbaik yang menggugah perasaan dan jiwa demi meraih sukses.

1. Kesuksesan dimulai dengan keyakinan pada diri sendiri

Setiap orang ingin sukses dalam menjalani hidup di dunia ini. Semua pelajar ingin sukses belajarnya dan memiliki masa depan yang cerah. Tidak madesu alias masa depan suram. Mengawali langkah demi meraih sukses dimulai dari diri sendiri.

Selama ini kita belajar untuk sukses menggantungkan pada orang lain. Misalnya saja. Seorang anak ingin mengajar di lembaga pendidikan, eh mengandalkan kedudukan orang tuanya. Bagaima mau berhasil jika harus mengandalkan orang tuanya. Mengapa tidak berusaha sendiri?

Padahal sukses itu dimulai dengan kepercayaan pada diri sendiri. Percaya pada kemampuannya. Misal saja kita mampu berdagang, mengapa kita enggan meningkatkan kemampuan berdagang kita dengan mendirikan toko atau perusahaan. Mengapa malah memaksakan diri mengajar di lembaga pendidikan? Pertama kenali kemampuan kita dan percaya pada apa yang diugerahkan Tuhan pada kita.

Baca Juga:

2. Jangan takut gagal, karena kegagalan adalah awal dari kesuksesan

Selama ini kita sering takut gagal. Kita tidak siap mengalami kegagalan. Kita seringnya siap menang dan berhasil. Gagal kita tidak pernah siap. Lihat saja pertandingan sepakbola. Penontonnya tidak pernah siap kalah. Mereka selalu ingin menang. Selalu ingin berhasil. Padahal selalu menang dan suatu saat menghadapi kekalah akan membuat kita tersungkur.

Bandingkan dengan mereka yang pernah merasakan kekalahan atau kegagalan. Saat mereka menang, mereka tetap tenang sebab menghargai mereka yang kalah. Jadi, kekalahan dan kegagalan jadikan motivasi bahwa keberhasilan diperoleh setelah mengalami kegagalan. Jangan pernah takut gagal, sebab kegagalan jadikan cambuk untuk bangkit lagi dan sukses.

3. Setiap langkah kecil membawa kita lebih dekat pada tujuan besar

Pernahkah kita melihat anak kecil belajar berjalan. Mereka pasti belajar berdiri dulu. Setelah itu melangkahkan kaki. Kadang baru satu langkah kecil sudah jatuh. Namun, ia berdiri kembali dan melangkahkan kaki lagi. Bisa jadi ia jatuh dan bangun lagi berkali-kali. Namun, kegigihan membuat anak tersebut bisa berjalan.

Sama dengan usaha kita untuk sukses. Kita juga harus melangkah dan mulai berusaha. Jangan sampai berangan sukses tapi tidak pernah berusaha. Tidak pernah melangkah mencapai sukses itu.

Melangkahlah walau kecil. Berusahalah walau hasilnya tidak seberapa. Namun, langkah kecil tersebut bisa menjadi dasar dan pedoman untuk sukses yang lebih besar. Amati dan tirulah anak kecil belajar berjalan. Praktikkan pada kehidupan dan berusaha semampunya.

4. Jangan menunggu waktu yang tepat, karena waktu yang tepat ialah sekarang

Ingin berhasil dalam hidup, janganlah menunggu. Kerjakan apa yang seharusnya bisa dilakukan. Jangan menunggu. Misal saja ingin mendirikan toko atau perusahaan. Menunggu memiliki modal dan tempat yang strategis, wah bisa tidak jadi memiliki usaha tersebut. Karena memiliki modal yang cukup dibutuhkan waktu untuk mengumpulkannya.

Mulailah sekarang. Walau dengan modal kecil dan berjualan dengan gerobak, itu tidak masalah. Nanti lama kelamaan saat modal terkumpul kita bisa memiliki modal dan mencari tempat strategis. Setidaknya kita sudah memiliki konsumen dan pelanggan. Jadi, mulailah sekarang sebab waktu yang tepat ialah sekarang ini.

5. Hidup adalah pilihan maka pilihlah dengan bijak

Dunia ini disediakan segala sesuatunya oleh Tuhan. Ada baik dan buruk. Kita tinggal memilih. Apakah yang kita pilih sesuatu yang baik atau buruk? Kita tinggal memilih saja. Karena kita harus memilih, pilihlah secara bijak. Pikirkan akibat pilihan itu. Pilih yang resikonya kecil dan tidak bertentangan dengan norma di masyarakat. Pilihlah dengan bijak maka kita akan bahagia.

6. Jangan biarkan kegagalan menghentikan langkahmu menuju sukses

Saat kita mengalami kegagalan, bangkitlah. Dunja ini belum kiamat. Hidup belum berakhir. Masih harus diperjuangkan. Berusahalah. Jangan sampai hanya kegagalan kecil membuat kita berguguran.

Patah semangat. Jangan pernah menganggap kegagalan itu bencana. Anggap saja itu ujian bahwa jika kita nanti berhasil kita bisa menghargai keberhasilan dan tidak sombong. Teruslah berusaha untuk maju menuju sukses. Jangan sampai membiarkan kegagalan menutup langkah kita menuju sukses. Berusahalah. Ingat firman Tuhan bahwa setelah kesulitan ada kemudahan. Setelah kegagalan ada kesuksesan. Jangan pernah menyerah.

Baca Juga:

7. Terkadang kita diuji bukan untuk menunjukan kelemahan kita, tetapi untuk menemukan kekuatan kita

Ujian itu menentukan nasib kita. Ujian itu menunjukkan bahwa kita mampu di satu bidang dan tidak mampu di bidang lain. Mungkin kita tidak bisa mengerjakan sesuatu tapi kita mampu melakukan hal lain dengan sempurna.

Kegagalan di satu bidang menunjukkan kita tidak mampu di bidang tersebut tapi juga kita akan menemukan kemampuan kita. Jangan pernah menganggap ujian hidup kita sebagai kelemahan kita tapi itulah sarana kita menemukan kekuatan dan kemampuan kita sendiri.

Demikian 7 quote motivasi terbaik yang menggugah jiwa menuju sukses. Semoga menginspirasi, bermanfaat dan salam literasi.

Baca Juga: 4 Quotes Bijak Dari Bob Sadino Tentang Bisnis

BekelSego adalah media yang menyediakan platform untuk menulis, semua karya tulis sepenuhnya tanggung jawab penulis.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button