Ingin Berbagi Takjil? Ini 6 Rekomendasi Ide Menu Takjil untuk Dibagikan Saat Bulan Puasa


Ilustrasi berbagi takjil (pexels.com/juliia_m_cameron)

Ketika bulan puasa tiba, banyak orang yang berbagi takjil untuk buka puasa entah di masjid atau di pinggir jalan. Nah, kalau kamu juga ingin berbagi tapi bingung apa saja menunya, tenang ada enam ide menu takjil untuk dibagikan saat bulan Ramadan yang kamu jadikan referensi.

Apalagi, berbagi takjil di bulan puasa itu akan mendapatkan pahala seperti orang yang berpuasa tersebut, sebagaimana hadis riwayat berikut ini:

Dari Zaid bin Khalid Al-Juhani radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

“Siapa memberi makan orang yang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa tersebut, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa itu sedikit pun juga.” (HR. Tirmidzi no. 807, Ibnu Majah no. 1746, dan Ahmad 5: 192. Al-Hafizh Abu Thahir mengatakan bahwa hadits ini shahih)

Nah, biar nggak bingung lagi ini dia tujuh rekomendasi ide menu takjil yang bisa kamu jadikan referensi di bawah ini.

1. Air mineral

Air mineral (pexels.com/Emma Pollard)

Air mineral sudah pasti menjadi salah satu rekomendasi ide menu takjil untuk dibagikan saat bulan Ramadan tiba. Meskipun hanya sekadar air, nyatanya air mineral dapat mengembalikan kembali cairan tubuh yang sempat berkurang saat berpuasa seharian.

Kekurangan cairan tidak hanya membuat tubuh lemas dan dehidrasi, tetapi kulit pun akan kering. Oleh karena itu, air mineral menjadi takjil pertama yang harus dibagikan agar tubuh kembali segar dan terhidrasi.

Baca Juga:

2. Kurma

Kurma (pexels.com/Riki Risnandar)

Menjadi buah primadona saat bulan puasa, kurma tidak boleh dilewatkan sebagai ide takjil untuk dibagikan. Apalagi, kadar gula alami pada kurma diketahui dapat mengembalikan energi yang terkuras saat berpuasa.

Bahkan, kandungan gizi dari kurma dapat mengembalikan cairan tubuh yang hilang karena berpuasa. Bagikan kurma dalam jumlah ganjil ya seperti yang dianjurkan Rasulullah SAW yang memakan kurma secara ganjil.

3. Lontong isi

Lontong isi (fimela.com)

Untuk mengisi perut dengan makanan yang sedikit berat, tak ada salahnya membagikan takjil dengan menu lontong isi. Memakan lontong tentunya dapat memberikan energi tambahan ketika berbuka puasa.

Ada lontong dengan isian ayam, sayur-sayuran, hingga oncom yang bisa kamu pilih untuk dibagikan. Kamu bisa berbagi lontong dengan memilih ketiganya atau salah satunya saja.

4. Teh manis

Teh manis (pexels.com/Ahmed Aqtai)

Setelah berbagi air mineral, jangan lupa berbagi minuman manis dalam bentuk teh manis. Apalagi, berbuka dengan yang manis juga dianjurkan dalam Islam bukan? Jadi, selain berbagi kurma jangan lupa bagikan teh manis juga ya.

Kamu bisa berbagi teh manis dalam bentuk hangat atau dingin. Agar tidak tumpah, bagikan dalam bungkus plastik atau gelas plastik yang ditutup dengan perekat ya.

5. Gorengan

Gorengan (qoala.app)

Kalau makanan satu ini sih kayaknya termasuk menu takjil yang wajib ada saat ingin berbagi. Gorengan menjadi salah satu makanan primadona yang wajib dihidangkan menjelang berbuka puasa. Maka itu, gorengan nggak boleh ketinggalan.

Ada banyak jenis gorengan yang bisa kamu pilih, mulai dari bakwan, tempe dan tahu goreng, risol, pisang goreng dan aneka gorengan lainnya. Kamu bisa memilih dua atau tiga macam gorengan yang digabung bersama menu lainnya. Agar lebih mantap, tambahkan cabai rawit di dalam bungkusannya.

Baca Juga:

6. Bubur sumsum

Bubur sumsum (cookpad.com)

Makanan manis satu ini juga tak kalah menarik untuk dijadikan ide menu takjil untuk dibagikan pada sore hari. Yap, dia adalah bubur sumsum, si manis yang terbuat dari tepung beras, santan dan saus gula merah yang gurih dan nikmat.

Sama halnya kurma dan minuman manis lainnya, bubur sumsum juga bisa memberikan energi yang berkurang setelah berpuasa. Bagikan bubur sumsum dalam wadah cup gelas mini atau sedang yang telah ditutup rapat agar tidak tumpah.

Nah, kira-kira dari rekomendasi ide menu takjil untuk dibagikan saat bulan Ramadan di atas. Mana aja nih yang mau kamu bagikan menjelang buka puasa?

Baca Juga: 6 Menu Takjil Sehat dan Segar untuk Buka Puasa

BekelSego adalah media yang menyediakan platform untuk menulis, semua karya tulis sepenuhnya tanggung jawab penulis.


Like it? Share with your friends!

Novice