5 Manfaat Matematika Bagi Kehidupan, Nomor 4 Bisa Untuk Kecerdasan Buatan!


Ilustrasi belajar rmatematika (pixabay,com/geralt)

Hampir seluruh manusia di muka bumi sepakat jika mendengar salah satu pelajaran yang lazim ditemui semasa sekolah ini akan membuat bulu-bulu meremang, kepala menjadi panas, dan kebingungan yang merambat sampai ke ujung-ujung saraf.

Matematika memang menjadi momok tersendiri bagi manusia dalam menjalani kehidupannya. Namun suka tidak suka, cabang ilmu yang tidak lepas kaitannya dengan tokoh termasyhur asal Baghdad bernama Al-Khawarizmi ini tidak bisa dihiraukan begitu saja, seakan-akan tidak ada faedahnya di dunia luar sana atau hanya sebatas kumpulan soal-soal rumit yang dikerjakan semasa sekolah.

Contoh mudah pengaplikasian matematika yang sangat dekat dengan kehidupan kita ialah seperti dalam melakukan proses jual beli, menghitung gaji, mengukur sesuatu, dan masih banyak lainnya.

Akan tetapi, lebih daripada itu, apakah pernah terlintas di dalam benak ketika duduk di bangku sekolah sambil mengerjakan soal-soal matematika seperti integral, limit, fungsi, dan berbagai cabang ilmu matematika dengan segudang rumusan yang kompleks bahwa semua itu hanyalah untuk ‘diselesaikan’ saja tanpa tahu manfaat yang sangat diperhitungkan dalam berbagai bidang pada kehidupan yang jauh lebih luas?

Kalau pernah berpikir demikian, tidak usah bingung lagi. Ini dia penjelasan selengkapnya dari manfaat matematika bagi kehidupan.

1. Trigonometri

Kita mungkin sudah tidak asing lagi ketika mendengar fungsi-fungsi seperti ‘sin, cos, tan’ berikut dengan rumus-rumus pertambahan dan perkaliannya.

Rasa ketar-ketir ketika diharuskan guru untuk mengingat-ingat isi dari setiap fungsi tabel trigonometri pastilah masih terngiang-ngiang di alam pikiran dari zaman SMA sampai sekarang dan seterusnya.

Namun, apakah kamu mengetahui manfaat dari mempelajari pelajaran yang berasal dari bahasa Yunani, yaitu trigonon (tiga sudut) dan metro (mengukur) ini?

Secara garis besar, trigonometri ialah sebuah cabang ilmu matematika yang mempelajari hubungan yang berkenaan dengan panjang dan sudut segitiga, sehingga sangat membantu dalam penyelesaian proyek yang berhubungan dengan bangunan atau dunia arsitektur seperti menghitung sudut kemiringan atap dan ketinggian benda-benda yang menjulang (menara atau pegunungan).

Selain dalam dunia bangunan, manfaat lainnya dari pengimplementasian trigonometri dapat dirasakan pada dunia maritim, kelautan , dan oseanografi ketika mengukur ketinggian gelombang air laut.

Baca Juga:

2. Vektor

Masih ditemukan sewaktu duduk di bangku SMA, satu bagian geometri ini merupakan sebuah besaran yang memiliki nilai dan arah dan dapat digambarkan dengan panah yang menunjukkan arah vektor.

Adapun besaran yang merupakan sebuah vektor ialah terdiri dari kecepatan, percepatan, serta gaya.

Tentu kamu akan bertanya-tanya lagi, apa sebetulnya manfaat matematika dari penyelesaian sebuah vektor?

Jawabannya ialah vektor dapat berguna dalam kehidupan, yaitu seperti pada olahraga atau kegiatan memanah di mana seorang pemanah menarik anak panah dari busurnya sehingga gerak anak panah ditentukan dengan menjumlahkan vektor yang dihasilkan oleh gaya tarik kedua ujung busur, lembing yang dilempar oleh atlet lempar lembing akan meluncur dengan kecepatan dan arah yang ditentukan dari si atlet sehingga hal tersebut mewakili sebuah vektor, rongga udara pada kapal selam yang jika dibuka maka akan membuat keadaan kapal mengapung dan jika ditutup akan mengakibatkan volume air bertambah sehingga kapal dapat tenggelam, pengaplikasian pada navigasi komputer pesawat terbang yang dihubungkan dengan cara vektor sehingga pilot tidak salah arah ketika mengudara, serta berperan dalam menentukan posisi pada perangkat GPS (Global Positioning System).

3. Integral

Di balik kerumitan salah satu cabang ilmu matematika yang memiliki ciri khusus f(x)dx ini, ternyata integral memiliki sejumlah manfaat yang terbagi dalam beberapa seksi kehidupan.

Adapun manfaat matematikanya antara lain ialah mampu menemukan solusi dari luas atau volume benda-benda dengan bentuk tak beraturan (guci, vas bunga, dan lainnya), menghitung kecepatan sebuah sepeda motor dalam waktu-waktu tertentu, memperkirakan populasi, menghitung surplus konsumen pada dunia ekonomi, dan menentukan rancangan yang tepat untuk bagian teratas bangunan agar tahan banting oleh terpaan angin.

4. Limit Fungsi

Banyak orang yang sudah kelelahan berpikir hanya untuk menuntaskan soalan-soalan dari suatu batas yang menggunakan konsep pendekatan fungsi ini.

Namun di sisi lain, kegunaan limit fungsi ternyata cukup terasa dalam kehidupan seperti bidang kimia (menetapkan tanggal kadaluarsa pada makanan, menghitung kekuatan besi yang bergesekan dengan air asin, dan menghitung ketahanan besi dalam menghadapi proses pengkaratan), bidang kesehatan (mendeteksi kelainan mata seperti miopi dan hipermotropi), bidang ekonomi (menetapkan pajak yang harus dibayarkan rakyat pada pemerintah dan menghitung biaya bunga), bidang teknologi informasi (membuat kecerdasan buatan seperti pada penghitungan kategori poin-poin dengan batasan waktu yang tidak dapat ditentukan manusia).

Baca Juga:

5. Turunan Fungsi

Cabang ilmu kalkulus ini selalu muncul pada ujian akhir sekolah maupun tes untuk masuk ke dalam institusi tertentu seperti perusahaan atau pendidikan.

Adapun manfaat matematika dari turunan yang didefinisikan sebagai suatu perhitungan terhadap perubahan nilai fungsi karena perubahan pada variabelnya ini sangat dibutuhkan untuk menyelesaikan masalah optimasi penghitungan luas tanah minimum serta mengusahakan bahan baku sehemat-hematnya agar mendapatkan keuntungan tertinggi.

Demikian pembahasan mengenai manfaat matematika bagi kehidupan yang sekiranya dapat membuka cakrawala dan pemahaman bahwa seluruh hal di dalam dunia ini memiliki fungsi istimewanya tersendiri, meskipun hal tersebut terbilang cukup menguji pikiran dan kesabaran.

Baca Juga: Akankah Peran Guru Dapat Digantikan AI?

BekelSego adalah media yang menyediakan platform untuk menulis, semua karya tulis sepenuhnya tanggung jawab penulis.


Emperor